Sinopsis Film Goosebumps, Petualangan Horor Berbalut Komedi dan Kisah Asmara

1 November 2020, 14:50 WIB
Sinopsis film Goosebumps./*net /

JURNALSUMSEL.COM - Siapa yang tidak tahu film Goosebumps, film yang baru saja ditayangkan di Trans TV.

Goosebumps adalah film dengan genre petualangan horor fantasi yang apik mampu memukau mata Anda.

Goosebums merupakan salah satu film yang layak untuk ditonton saat menghabiskan waktu weekend.

Baca Juga: Prediksi Susunan Pemain Manchester United vs Arsenal: Edinson Cavani Jadi Tumpuan?

Film yang diangkat dari seri novel populer yang terjual lebih dari 300 juto copy di seluruh dunia ini akan membuat Anda terkagum akan plot ceritanya.

Goosebumps adalah film yang disutradarai oleh Rob Letterman dan dirilis pada 16 Oktober 2015, lima tahun lalu.

Seperti apa cerita film ini? Berikut Jurnal Sumsel rangkum dari The Verge dan IMDB:

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Hari Ini 1 November 2020, Wilayah Palembang dan Sekitarnya Berpotensi Hujan Ringan

Sinopsis Film Goosebumps

Film ini berkisah tentang seorang remaja bernama Zach Cooper yang diperankan oleh aktor Dylan Minette.

Remaja yang merasa kesal karena keluarganya pindah ke kota terpencil.

Baca Juga: Prediksi Pertandingan Manchester United vs Arsenal: Berjuang Menuju 10 Besar

Sehingga kemudian rasa kesalnya sirna terobati saat Zach bertemu dengan tetangga barunya.

Seorang gadis cantik bernama Hannah yang diperankan oleh Odeya Rush.

Pertemuan pertama mereka sedikit canggung, namun perlahan mereka berteman dan saling menceritakan diri satu sama lain.

Baca Juga: Cara Baru Bayar QRIS, Unggah QRIS ke ShopeePay Dari Galeri Ponsel

Hingga Zach mengetahui bahwa ternyata ayah Hannah adalah seorang penulis seri novel fenomenal yang terkenal.

Salah satu karya novel ayah Hannah berjudul 'Goosebumps'. Ayah Hannah sendiri diperankan oleh aktor ternama Jack Black.

Ketika Zach mengetahui hal itu, ia sempat terkejut dan kisah horror pun dimulai.

Baca Juga: Tidak Lulus dan Ingin Mengajukan Sanggahan Hasil CPNS 2019? Ikuti Langkah Berikut!

Monster yang muncul di novel 'Goosebumps' sangat beragam dan nyata.

Dimulai dari monster labu, badut, penyihir, bajak laut, boneka tali, vampir, manusia jerami, serigala hingga boneka tali.

Petualangan mereka dimulai ketika para monster keluar dari buku dan mengacaukan dunia.

Bagaimana akhir kisah petualangan mereka? Kalau begitu jangan lewatkan film Goosebumps sebagai salah satu list tontonan Anda saat weekend.***

Editor: Muhammad Wirawan Kusuma

Sumber: IMDB The Verge

Tags

Terkini

Terpopuler