Tips dan Trik Ini Ampuh Bikin Daun Aglonema Jadi Subur dan Rimbun

26 Februari 2023, 16:35 WIB
Ilustrasi aglonema dengan daun yang subur dan rimbun. /Tangkapan layar YouTube.com/hobi bunga

JURNALSUMSEL.COM - Siapa yang tak kenal tanaman hias populer bernama aglonema?

Saat ini, aglonema masih menjuarai pasaran tanaman hias karena keindahan daun dan kepopulerannya.

Para pecinta tanaman hias masih menunjukkan antusias yang tinggi terhadap aglonema dengan memperbanyak tanaman populer tersebut untuk dikembangbiakkan.

Banyak orang saat ini membudidayakan aglonema hanya untuk sekedar hobi atau untuk di jual kembali, mengingat bisnis tanaman satu ini juga cukup menjanjikan karena harganya yang bisa mencapai jutaan.

Baca Juga: Cara Cepat Buat Aglonema Bertunas, Terapkan 4 Trik Ini

Namun, merawat aglonema pun biasanya bukan tanpa kendala.

Beberapa hal bisa jadi masalah hingga tanaman hias satu malah tumbuh kerdil meski media tanam yang disediakan sudah benar.

Lalu, apa cara agar aglonema yang kerdil bisa tumbuh subur dan memiliki daun yang rimbun?

Mengutip dari YouTube Fahrul Fahrul yang diunggah pada 13 Maret 2020, ada cara untuk mengatasi aglaonema yang kerdil dan tidak subur hanya dengan melakukan dua langkah saja.

Biasanya, aglonema yang kerdil disebabkan karena salah perawatan.

Baca Juga: TVING Rilis Trailer Pertama Duty After School, Berikut Jadwal Tayang, Sinopsis, dan Daftar Pemain

Bisa jadi saat pertama membeli, daun aglonema nampak sehat dan akan tumbuh subur.

Tapi, seiring berjalannya waktu aglonema malah tumbuh kerdil, kurus, tangkai panjang, daunnya kecil.

Atau bisa juga aglonema menjadi kerdil karena dilakukan perbanyakan atau pecah anakan ke pot baru.

Aglonema yang kerdil akan nampak kaku dan jika diamati terlihat kurang nutrisi.

Namun, jika Anda memiliki aglonema yang semacam ini tidak perlu panik, cukup lakukan dua langkah simpel berikut:

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aries Hari Ini, Minggu 26 Februari 2023: Bukan Waktunya Bekerja Sendiri, Berbaur lah!

Pertama, gemburkan media tanam meskipun media tanam porous.

Bisa saja media tanam sudah tepat terbuat dari campuran tanah, sekam dan pupuk kandang, namun tetap harus digemburkan dengan cara mencongkel media tanam dengan hati-hati agar tidak mengenai media tanam.

Setelah langkah pertama dilakukan, lanjutkan pada lagkah kedua, yakni melakukan pemupukan.

Siram tanaman aglonema dengan pupuk, takaran yang digunakan ialah setengah sendok makan NPK dilarutkan dalam satu liter air.

Dosis takaran ini bisa digunakan hingga empat pot tanaman aglonema, atau juga menyesuaikan dengan anjuran penggunaan yang tertera di kemasan.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Taurus Hari Ini, Minggu 26 Februari 2023: Langkah yang Anda Buat Akan Sepadan dengan Usaha

Bukan berarti Anda hanya boleh memperikan pupuk NPK, namun Anda juga bisa menggantinya dengan pupuk lain seperti groomers, vitamin B1, dan pupuk lainnya.

Ketika menyiramkan pupuk untuk aglonema usahakan air siraman hanya terkena pada media tanam tanpa mengenai batang tanaman aglonema.

Paling baik ialah siramkan di sekeliling media tanam aglonema atau dengan membuat lubang di area media tanam untuk tempat penyiraman pupuk.

Setelah media tanam digemburkan dan pupuk disiramkan, maka akar aglonema akan menyerap nutrisi dengan lebih baik dan optimal.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Gemini Hari Ini, Minggu 26 Februari 2023: Sikap Anda yang Menentukan Kepercayaan Orang Lain

Hasilnya aglonema bisa tumbuh subur dan menghasilkan daun rimbun, tidak tumbuh kerdil lagi.

Itulah dua cara mudah merawat aglonema agar tidak kerdil dan tumbuh subur serta berdaun rimbun.***

Editor: Aisa Meisarah

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler