Sinopsis Film Sepeda Presiden, Impian Anak Papua Mendapatkan Sepeda Dari Presiden Joko Widodo

24 Desember 2021, 16:05 WIB
Aksi Presiden Joko Widodo yang sering bagi sepeda menjadi inspirasi film yang juga diberi judul Sepeda Presiden. /tangkapan layar screnshoot./21cineplex.com

JURNALSUMSEL.COM - Sepeda Presiden merupakan film garapan sutradara Garin Nugroho yang rilis pada 23 Desember 2021. 

Film ini berhasil tayang yang terinspirasi dari Presiden Joko Widodo yang kerap memberikan sepeda saat berkunjung ke daerah-daerah Indonesia.

Film Sepeda Presiden ini dibintangi oleh anak-anak asli Papua yakni Arnol Aner Asmuruf, Elias Fortunatus Padwa, dan Franken Philipus Anthonio Ramandei. 

Selain itu artis Ariel Tatum, Sita Nursanti, Ian William, dan Joanita Chatarine juga ikut mewarnai film Sepeda Presiden ini. 

Baca Juga: Sinopsis Balika Vadhu Episode 24 Desember: Anandhi Menerima Shiv Jadi Suaminya, Jagdish Pergi dari Jaitsar

Baca Juga: 5 Sektor Perusahaan Ini Jadi Prioritas Penerima BSU Subsidi Gaji Desember 2021, Simak Penjelasannya

Dengan mengambil latar di negeri Raja Ampat, film ini berhasil menggambarkan kondisi kehidupan anak Papua. 

Soundtrack film Sepeda Presiden ini juga kental dengan nuansa Papua. 

Hal ini ditandai dengan soundtrack lagu dari Ismail Marzuki yang diaransemen ulang dengan nuansa musik dan penyanyi asli Papua. 

Tak kalah menarik, lagu tema utama film ini berjudul 'Sepeda Presiden' yang dinyanyikan oleh Yohanis Pangkey bersama The Papua Kids. 

Baca Juga: Bansos PKH, Kartu Sembako dan BST Masih dicairkan untuk Pelajar hingga Lansia, Ini Syaratnya

Baca Juga: Syarat Cairkan Bansos BTPKLW Rp1,2 Juta Khusus PKL dan Warung, Simak di Sini

Film Sepeda Presiden yang berdurasi 1 jam 7 menit ini sangat menginspirasi terutama bagi seseorang yang ingin meraih impiannya. 

Film Sepeda Presiden ini dimulai dengan sinopsis tiga sekawan siswa SD di RajaAmpat, Edo, Saulus dan Uben, yang ingin mendapat sepeda dari Presiden. 

Kebetulan mereka mendengar Presiden akan datang ke Jayapura. 

Bagi mereka, sepeda adalah benda istimewa yang jarang ditemui. 

Hal ini dikarenakan mereka tinggal di pulau terpencil.

Baca Juga: Lirik Makna Lagu Sunday Best - Surfaces, Semangat Menjalani Hidup

Baca Juga: Lirik Makna Lagu Playdate - Melanie Martinez, Cinta Bertepuk Sebelah Tangan

Impian mereka kemudian terwujud setelah bertemu dengan tokoh bernama Binar. 

Tokoh Binar dalam film Sepeda Presiden ini diperankan oleh artis Ariel Tatum

Dalam film ini, Ariel Tatum berperan sebagai seorang influencer asal Jakarta.

Lantas bagaimana perjuangan Edo, Saulus, dan Uben dalam mencapai impiannya untuk bertemu presiden?. 

Bagaimana Ariel Tatum membantu ke tiga anak Papua tersebut dalam meraih impiannya?. 

Simak kelanjutan film Sepeda Presiden yang bisa di tonton di seluruh bioskop Indonesia.***

Editor: Mula Akmal

Tags

Terkini

Terpopuler