Sinopsis Film 6 Days Tayang Malam Ini di Trans TV

28 November 2020, 19:25 WIB
Poster Film 6 Days /twitter.com/6DaysMovie

JURNALSUMSEL.COM – Film 6 Days akan tayang di bioskop Trans TV, Sabtu, 28 November 2020 malam ini, pukul 22.00 WIB nanti malam. 

6 Days merupakan film action crime thriller berdurasi 1 jam 34 menit, disutradarai oleh Toa Fraser, ditulis oleh Glenn Standring.

Film ini ditayangkan perdana pada 3 November 2017 lalu dan dibintangi oleh Jamie Bell yang berperan sebagai Rusty Firmin.

Kemudian Abbie Cornish yang berperan sebagai Kate Adie, serta Mark Strong yang memainkan perannya sebagai Max Venom.

Baca Juga: Link Live Streaming Southampton Vs Manchester United: Diprediksi Sengit!

Baca Juga: Penghasilan Rendah tapi Ingin Punya Rumah? Tenang! Pemerintah Bakal Siapkan 1 Juta Rumah

Selain itu, juga ada Martin Shaw yang berperan sebagai Dellow. Ada pula pemain lainnya seperti Emun Elliott, Ben Turner, Aymen Hamdouchi, dan Tim Pigott Smith.

Berikut sinopsis film 6 Days

Hari Pertama

Saat tanggal 30 April tahun 1980, terdapat enam orang Iran yang berada dalam kepemimpinan Salim Kedutaan Besar Iran. Tepatnya berada di 16 Princes Gate, Kensington London.

Tempat tersebut telah menampung kurang lebih 25 sandera. Karena insiden inilah sejumlah orang terkenal datang ke tempat tersebut.

Baca Juga: Tips Membuat Vlog Agar Menang Jutaan Rupiah dari Prakerja

Tak terkecuali para anggota SAS yang berada dalam kepemimpinan Lance Corporal Rusty Firmin. Selain itu, juga datang seorang Reporter BBC bernama Kate Adie.

Kepala Inspektur Max Vernon dari sebuah kepolisian Metropolitan pun turut mengunjungi tempat tersebut. Kemudian pihak yang berwenang mendapatkan panggilan dari Salim.

Panggilan tersebut berisikan tuntutan pembebasan sejumlah 91 tahanan Arab yang ada di Iran. Bila tuntutan tersebut tidak mendapatkan respon yang baik, maka mereka akan membunuh salah satu sandera.

Baca Juga: Tak Terpengaruh Pandemi Covid-19, Investasi di Sumsel Sudah Capai Puluhan Triliun

Baca Juga: Menyambut Gajian, Shopee Adakan Gratis Ongkir dan Cashback Kilat di Shopee Gajian Sale

Hari Kedua

Hari kedua pun semakin menunjukkan keseruannya. Max melakukan sebuah negosiasi dengan Salim melalui saluran telepon.

Dalam percakapan tersebut, Mac akan memberikan bantuan dengan jalan apapun itu. Terutama untuk menghindari kekerasan.

Namun, Tim SAS telah bersiap untuk melakukan penyerbuan gedung sebelum tengah hari tiba. Akan tetapi, Salim melepaskan seorang sandera dengan alasan sakit.

Kemudian Max membawa makanan bagi para teroris. Akan tetapi, Salim tidak memberikan persetujuan untuk memperpanjang tenggat waktu sampai 48 jam.

Selain itu juga menuntut perjalanan yang aman ke sebuah Bandara Heathrow dan ditemani oleh duta besar dari Liga Arab.

Baca Juga: Hore! Kemnaker Sudah Umumkan Ini, Buruan Cek Nama Kamu

Hari Ketiga dan Keempat

Ceritanya pun masih berlanjut pada hari ke-3 dan ke-4. Salim melakukan panggilan telepon lagi, yang mana meminta Duta Besar untuk berbicara kepada mereka.

Orang kepercayaan Salim, Faisal, telah membawa satu sandera untuk ia bunuh. Akan tetapi, pihak yang berwenang dari Arab pun memberikan penolakan untuk menjadi bagian dari negosiasi. Sehingga adanya Duta Besar pun ditiadakan.

Setelah itu, Salim pun memanggil Max. Ia memberikan tuntutan untuk berbicara dengan BBC dan juga Max. Salim yang memiliki sifat pendendam pun mengatakan bahwa bangsanya mendapatkan siksaan dari orang Persia.

Baca Juga: Prediksi Southampton vs Manchester United Liga Inggris, Cek Kemungkinan Susunan Pemainnya

Baca Juga: Prediksi Chelsea vs Tottenham di Liga Inggris, Berikut Prediksi Susunan Pemain

Inilah yang membuat Salim memutuskan sebuah tindakan. Tindakan apakah yang akan dilakukan Salim?

Bagaimana juga kelanjutan cerita hari kelima dan hari keenam? Saksikan kelanjutan ceritanya hanya di Bioskop Trans TV malam ini pukul 22.00 WIB.***

Editor: Muhammad Wirawan Kusuma

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler