Spesifikasi Lengkap Vivo T1 5G, Smartphone dengan Desain Mewah Harga Rp3 Jutaan

- 30 Agustus 2022, 10:37 WIB
Vivo T1 5G dijual dengan kisaran harga 2-3 jutaan.
Vivo T1 5G dijual dengan kisaran harga 2-3 jutaan. /GSMarena

JURNALSUMSEL.COM - Vivo kembali meluncurkan seri terbarunya Vivo T1 5G yang dirilis bulan ini di Indonesia.

Untuk penjualan di Indonesia, Vivo T1 5G dibekali dengan prosesor yang berbeda dibandingkan seri yang sama untuk model global.

Prosesor Vivo T1 5G yang dipasarkan di Indonesia dikombinasikan dengan RAM 4 GB/8 GB dan memori penyimpanan 128 GB yang sudah mendukung fitur RAM virtual hingga 4 GB.

Baca Juga: 5 Mimpi Ini Menandakan Jodoh Akan Segera Datang Menurut Primbon Jawa

Baterai Vivo T1 5G berkapasitas 5.000 mAh dengan fast charging 18W.

Fitur lain yang ditawarkan di antaranya NFC Multifunctions, Ultra Game Mode 2.0, Multi-Turbo 5.5, dan pendingin Liquid Cooling.

Seri smartphone keluaran Vivo ini memiliki layar 6,58 inci beresolusi Full HD+ dengan model poni atau notch di atas sebagai tempat bagi kamera selfie 16MP.

Sementara itu, di belakang HP dengan RAM 8GB ini memiliki sensor 50MP sebagai kamera utama, kamera makro 2MP, dan kamera 2MP lainnya siap untuk pemotretan.

Untuk lebih jelasnya, berikut spesifikasi lengkap dan harga jual Vivo T1 5G.

Rilis: April 2022 (Indonesia)

Network: 2G, 3G, 4G, 5G

OS: Android 11, Funtouch 12

Chipset: MediaTek Dimensity 810 5G (Indonesia)

Baca Juga: Ramalan Zodiak Aries Hari Ini, Selasa 30 Agustus 2022: Akan Lebih Bahagia di Tempat Kerja Baru

CPU: Octa-core (2×2.2 GHz Kryo 660 Gold & 6×1.7 GHz Kryo 660 Silver)

GPU: Adreno 619

RAM: 4 GB/ 6 GB/ 8GB

Storage: 128 GB

Dimensi: 164 x 75.8 x 8.3 mm (6.46 x 2.98 x 0.33 in), 187g

Layar: 6.58 inch IPS LCD, 120Hz, 1080 x 2408 pixels, 20:9 ratio

Kamera Utama: 50 MP (wide), 2 MP (macro), 2 MP (depth)

Kamera Depan: 16 MP, f/2.0, (wide)

Baterai: Li-Po 5000 mAh, Fast charging 33W

Warna: Starlight Black, Rainbow Fantasy

Harga: Rp 3.399.000 (8/128 GB) ***

Itulah spesifikasi dan harga Vivo T1 5G yang baru rilis bulan ini di Indonesia.***

Editor: Aisa Meisarah

Sumber: GSM Arena


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah