Depak Maurizio Sarri, Juventus Buat Keputusan Mengejutkan soal Penggantinya

- 9 Agustus 2020, 10:15 WIB
Pelatih anyar Juventus, Andrea Pirlo.
Pelatih anyar Juventus, Andrea Pirlo. /Muhammad Wirawan Kusuma/

JURNALSUMSEL.COM - Juventus secara resmi mendepak Maurizio Sarri dari kursi pelatih. Eks manajer Chelsea itu ditendang setelah Juventus gagal lolos ke perempat final Liga Champions 2019/2020 akibat kalah agregat gol tandang dari Olympique Lyon.

Tak butuh waktu lama, Juventus sudah menemukan penggantinya. Pilihan manajemen klub berjuluk La Vecchia Signora pun terbilang mengejutkan.

Bukan Mauricio Pochettino yang belakang santer diberitakan. Justru pelatih yang minim pengalaman.

Baca Juga: Sriwijaya FC Kemungkinan Datangkan Pemain Lain Setelah B

Juventus menunjuk Andrea Pirlo, mantan pemain mereka. Dia menandatangani kontrak hingga 30 Juni 2022.

Menariknya, Pirlo baru dalam hitungan bulan menjalankankan profesi sebagai pelatih. Itu pun di tim U-23 milik Juventus.

"Keputusan mengangkat Pirlo sangat natural," ujar Direktur Juventus, Fabio Paratici, seperti dikutip Jurnal Sumsel dari Football Italia.

Baca Juga: Kesialan Bikin Sean Gelael Pasrah

Manajemen Juventus memiliki keyakinan Pirlo akan sukses sebagai pelatih. Dia ditakdirkan jadi pemain hebat, dan Juventus percaya begitu juga nantinya saat Pirlo jadi pelatih.

Halaman:

Editor: Muhammad Wirawan Kusuma


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x