Soal Penanganan Covid-19, Luhut Binsar Pandjaitan Minta Pemerintah Tingkatkan Testing dan Tracing

- 2 Agustus 2021, 11:30 WIB
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan.
Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Panjaitan. /Instagram @luhut.pandjaitan

JURNALSUMSEL.COM - Luhut Binsar Pandjaitan mengimbau pemerintah untuk fokus tangani masalah Covid-19 seiring dengan pertambahan kasus aktif baru-baru ini.

Hal itu disampaikan Luhut Binsar Pandjaitan dalam Rapat Koordinasi dengan Gubernur, Wali Kota, dan Bupati, pada Minggu, 1 Agustus 2021.

Seperti yang diketahui, Indonesia saat ini tengah menghadapi lonjakan kasus aktif Covid-19 yang sangat tinggi terhitung sejak awal pandemi.

Baca Juga: Olivia MasterChef Indonesia Season 8 Mengundurkan Diri, Capek Masuk Pressure Test 8 kali? Ini Alasannya!

Angka kasus Covid-19 di Indonesia tersebut juga sempat menjadi sorotan dunia lantaran menewaskan hingga lebih dari 90.000 orang.

Terkait hal tersebut, Luhut Binsar Pandjaitan meminta pemerintah untuk meningkatkan aktivitas testingtracing, serta memindahkan pasien isolasi mandiri berisiko tinggi ke tempat isolasi terpusat.

Sebab, tempat isolasi terpusat memudahkan para pasien Covid-19 tersebut untuk mendapatkan pantauan serta penanganan terkait kondisi mereka.

Sebelumnya, artikel ini telah lebih dulu terbit di Pikiran Rakyat dengan judul "Ingatkan Pimpinan Daerah Soal Covid-19, Luhut: Kan Dipilih Rakyat, Tugas Anda Selamatkan Mereka".

Baca Juga: Ingat Video Viral TikTok Wabah Thaun di Madura? Begini Pendapat Habib Abdul Qodir Baabud

Halaman:

Editor: Aisa Meisarah

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x