Sambut Hari Ayah Nasional. Berikut 8 Rekomendasi Film Bertema Ayah yang Cocok untuk Ditonton

- 11 November 2020, 21:55 WIB
hari ayah nasional
hari ayah nasional /Ramanda Rizki Sari/freepick

JURNALSUMSEL.COM – Hari Ayah Nasional diperingati setiap tanggal 12 November.

Hari Ayah Nasional tahun ini jatuh pada hari ini, Kamis, 12 November 2020.

Peringatan Hari Ayah di Indonesia baru dimulai pada 2016 atas prakarsa Perkumpulan Putra Ibu Pertiwi (PPIP).

Peringatan Hari Ayah di Indonesia ini pun juga bermula saat PPIP merayakan peringatan Hari Ibu dengan mengadakan Lomba Menulis Surat untuk Ibu di tahun 2014.

Pada peringatan Hari Ayah Nasional Anda bisa menghabiskan waktu bersama keluarga dengan menonton film.

Baca Juga: PS5 Akan Segera Meluncur ke Indonesia, Simak Tanggal Rilis dan Harganya

Baca Juga: Guru Honorer Juga Dapat Bantuan Subsidi Gaji dari Pemerintah, Cek di Laman info.gtk.kemdikbud.go.id

Anda juga bisa menonton beberapa film bertema Ayah.

Berikut beberapa film bertema Ayah yang dikutip Jurnal Sumsel dari Elle.com

  1. Finding Nemo

Film animasi 3D produksi Pixar ini dirilis pada 30 Mei 2003 silam.

Finding Nemo menceritakan tentang petualangan Marlin yang berenang di seluruh lautan untuk menemukan anaknya, Nemo yang tertangkap oleh manusia.

  1. Hope

Film Hope atau Sowon merupakan film korea yang diangkat dari kejadian nyata yang terjadi pada 2008.

Hope menceritakan tentang seorang anak perempuan berumur 8 tahun bernama Sowon (Lee Re) yang menjadi korban kekerasan seksual oleh seorang laki-laki mabuk.

Sowon menderita trauma yang sangat parah membuatnya menolak untuk bertemu pria dewasa, termasuk juga menolak bertemu dengan sang ayah.

Film ini menampilkan bagaimana perjuangan sang ayah untuk menyembuhkan trauma sang anak.

 Baca Juga: Pendaftaran CPNS 2021 Sebentar Lagi, Pelajari Materi TWK Terkait Pancasila Berikut Ini

Baca Juga: NIK KTP Tak Terdaftar di EFORM BRI, Dana BLT UMKM Bisa Cair dengan Cara Ini

  1. Tampan Tailor

Film ini mengisahkan hidup Topan (Vino G Bastian) dan anaknya Bintang (Jefan Nathanio). Topan bekerja sebagai seorang penjahit, dan baru saja kehilangan istrinya.

Penderitaan Topan tak cukup sampai di situ, ia juga kehilangan toko jahitnya. Himpitan ekonomi membuat Bintang nyaris kehilangan masa depan karena dikeluarkan dari sekolah.

Tapi Topan tidak pernah kehilangan harapan. Film yang mengajarkan kepada kita, Anda boleh kehilangan segalanya, tapi Anda tidak boleh kehilangan harapan.

  1. The Pursuit of Happiness

Film ini dibintangi Will Smith dan anaknya, Jaden Smith. Film ini menceritakan tentang bagaimana Will Smith berjuang menjadi orangtua tunggal yang membesarkan anaknya yang baru berusia lima tahun.

Baca Juga: BLT Subsidi Upah BPJS Ketenagakerjaan Tahap 2 Sudah CAIR! Segera Cek Rekening dan Nama Kamu di LINK

Baca Juga: 50 Kata-Kata Cinta Untuk Ayah. Sosok yang Rela Berkorban Demi Keluarga

  1. Sabtu Bersama Bapak

Film Sabtu Bersama Bapak mengisahkan kehidupan keluarga Gunawan Garnida (Abimana Aryasatya) dan istrinya, Itje (Ira Wibowo).

Kebahagiaan keluarga kecil itu terusik ketika Gunawan divonis menderita kanker dan hidupnya tinggal satu tahun saja.

Ketika vonis itu dijatuhkan, dua putra mereka masih kecil. Satya berusia 8 tahun dan Cakra masih 5 tahun.

Khawatir tidak bisa membimbing kedua putranya hingga dewasa, Gunawan kemudian merekam pesan-pesannya untuk mereka dalam video.

Setelah Gunawan meninggal, Itje membuat tradisi baru, Sabtu bersama Bapak. Ia mengajak Satya dan Cakra menonton video pesan sang ayah setiap hari Sabtu.

 Baca Juga: Andrea Dovizioso Umumkan Vakum di MotoGP 2021, Alasannya Bikin Kaget!

Baca Juga: Kumpulan Ucapan Nyepi Terbaru, Cocok untuk Update Status dan Berkirim Ucapan

  1. A Little Princess

Sara, putri seorang bangsawan yang tumbuh sebagai putri kecil ayah dan mendapat perawatan terbaik di sekolah asrama sampai dilaporkan bahwa ayahnya meninggal dalam aksi selama Perang Dunia I.

Setelah itu, Sara dikirim ke loteng dan diperlakukan seperti anak yatim sampai dia bertemu kembali dengan ayahnya, yang ternyata masih hidup.

Sayangnya, ayahnya yang menderita amnesia amnesia. Sara lantas berjuang untuk mengembalikan ingatan sang ayah.

  1. Mrs Doubtfire

Robin Williams berperan sebagai Daniel Hillard, seorang ayah yang menyamar menjadi wanita tua.

Hal ini dilakukan agar dirinya bisa menghabiskan waktu bersama anak-anaknya setelah perceraiannya dengan sang istri.

Doubtfire adalah salah satu peran ikonik Robin Williams.

 Baca Juga: BTS Cetak Sejarah di Billboard Hot 100 Lewat Lagu ‘Dynamite’

Baca Juga: Cara Membuat Google Sheets di Android, Mudah dan Cepat

  1. Somewhere

Johnny Marco (Stephen Dorff) adalah bintang Hollywood yang sering menghabiskan hari-harinya dengan minum dan bermain-main bersama wanita.

Dia bukan ayah yang hebat, tetapi dia setidaknya harus mencoba ketika putrinya yang berusia 11 tahun, Cleo (Elle Fanning) tiba-tiba mengunjunginya.

Akhirnya, kebersamaan singkat bersama sang putri telah mengubah kehidupan Johnny.***

Editor: Mula Akmal

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah