Memasuki Musim Pancaroba, BMKG Peringati Wilayah Ini Berpotensi Alami Hujan Lebat dan Cuaca Ekstrem!

- 18 September 2021, 16:00 WIB
Masyarakat dihimbau untuk waspada, terhadap potensi cuaca ekstrem dan dampak yang ditimbulkan selama memasuki masa pancaroba atau peralihan musim tahun ini.
Masyarakat dihimbau untuk waspada, terhadap potensi cuaca ekstrem dan dampak yang ditimbulkan selama memasuki masa pancaroba atau peralihan musim tahun ini. /Foto: bmkg.go.id/Humas BMKG/

Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengingatkan masyarakat untuk waspada akan potensi hujan lebat disertai kilat dan angin kencang yang dapat terjadi di sejumlah provinsi di Indonesia.

Baca Juga: Berawal Jualan Tahu Goreng, Sampai Merambah Beberapa Provinsi Jawa Hingga Palembang

Terkhusus di wilayah DKI Jakarta pada Sabtu hari ini, diprediksi cuaca berpotensi hujan disertai kilat dan angin kencang dapat terjadi di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur pada sore hari.

Sementara di Jawa Barat, potensi hujan yang dapat disertai kilat/petir dan angin kencang antara sore hingga malam hari di wilayah di kabupaten/kota Bogor, kabupaten/kota Sukabumi, Kabupaten Cianjur.

Lanjut di Kabupaten Garut, kabupaten/kota Tasikmalaya, Kabupaten Ciamis, Kabupaten Kuningan, dan Kabupaten Cirebon.

Sehingga dapat disimpulkan, kini Indonesia memasuki masa peralihan/transisi/pancaroba dari musim kemarau ke musim hujan.

Selain mengingatkan, BMKG mengimbau kepada masyarakat yang terdampak cuaca ekstrem, seperti hujan es, hujan lebat dengan periode singkat dan angin puting beliung dapat lebih waspada seperti melakukan pemeriksaan sarana-prasarana dan lingkungan di sekitarnya.***

Halaman:

Editor: Nabilla Erika Putri

Sumber: BMKG ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah