Iphone SE Akan Hadir dengan Desain Layar Lebih Lebar dan Fitur 5G, Berikut Kabar Terbarunya

- 3 April 2021, 18:54 WIB
Iphone SE
Iphone SE /Screenrant.com

JURNALSUMSEL.COM – Apple dikabarkan sedang merampungkan desain iPhone SE berukuran 6,1 inci yang lebih besar dan akan hadir pada tahun 2023.

Tidak hanya ukuran layar yang lebih besar, desain iPhone SE terbaru ini, tampaknya juga akan hadir dengan konektivitas 5G.

Sayangnya, dalam laporan yang lebih mendalam, Apple mengatakan bahwa penyelesaian iPhone SE yang lebih besar dengan konektivitas 5G tersebut tidak akan hadir dalam waktu dekat.

Sementara itu, pada tahun lalu, Apple telah meluncurkan model iPhone SE pertamanya sejak seri tersebut memulai debutnya pada tahun 2016.

Seperti iPhone SE asli, iPhone SE 2020 menarik banyak minat konsumen dengan premis yang cukup sederhana yaitu pengalaman klasik dalam menggunakan produk Iphone dari Apple yang dikemas dengan harga yang lebih terjangkau.

Baca Juga: PPPK Guru Siap Dibuka di Bulan Mei 2021, Berikut 6 Fakta yang Wajib Diketahui Pendaftarnya!

Baca Juga: Penodong Pistol di Duren Sawit Yang Viral Ternyata Pendiri Restock, Perusahaan Startup di Indonesia

Dalam hal perangkat keras, iPhone mengemas ulang banyak hal yang membuat iPhone 8 menjadi smartphone yang hebat bagi para penggemar Apple. Namun dalam hal harga, mulai dari hanya $ 399 atau sekitaran Rp5,1 juta, mampu membuat iPhone SE tampak lebih menggiurkan.

Kini, pembocor kabar Apple terkemuka Ross Young telah mengungkapkan beberapa detail tentang iPhone SE yang akan datang.

Dirinya mengatakan bahwa iPhone SE berikutnya, akan dijadwalkan dalam perilisan tahun depan, dan akan datang dengan layar LCD 4,7 inci yang sama dengan model saat ini dan akan datang dengan konektivitas 5G.

Halaman:

Editor: Mula Akmal

Sumber: Screenrant.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x