Sedikit Mengenal Vespa Primavera Sean Wotherspoon, Motor Vespa Terbaru Milik Isyana Sarasvati

29 September 2020, 22:26 WIB
Isyana Sarasvati baru membeli motor Vespa terbaru, Vespa Primavera Sean Wotherspoon /Instagram.com/@isyanasarasvati

JURNALSUMSEL.COM - Penyanyi Isyana Sarasvati baru membeli motor Vespa terbaru.

Isyana Sarasvati memboyong Vespa Primavera Sean Wotherspoon.

Momen kedatangan Vespa Primavera Sean Wotherspoon itu dibagikan Isyana Sarasvati dalam akun media sosial milikya.

Baca Juga: 3 Juta Data Penerima BLT Rp600 atau Bantuan Subsidi Upah Belum Valid! Segera Cek Nama Kamu

Motor Vespa terbaru itu tampil nyentrik dengan kombinasi warna kuning dan merah.

"Akhirnya dateng juga kamu," tulis Isyana dalam unggahan video tersebut di akun instagram miliknya, @isyanasarasvati, Kamis 24 September 2020.

Baca Juga: Mudahnya Bayar Tagihan Rumah Selama di Rumah Aja

 

Menariknya, sang desainer motor itu, Sean Wotherspoon memberikan komentar di unggahan Isyana tersebut.

Sebagaimana dilansir Jurnal Sumsel dari Pikiran-Rakyat dalam artikel "Isyana Sarasvati Pamer Vespa Baru Seharga Rp 150 Juta, Sean Wotherspoon Turut Berkomentar", Sean memberikan komentar berupa ikon kepada Isyana.

Baca Juga: MENGULIK SEJARAH! 4 Peristiwa Penting Sebelum Tragedi G30S PKI

Hal ini pun di balas oleh wanita kelahiran 1993 ini. Ia terlihat juga membalas komentar Sean Wotherspoon dengan ikon api.

Sebagai informasi, tampilan Vespa Primavera Sean Wotherspoon tampak berbeda.

Motor ini tampil dengan aksen warna putih pada front tie, edge shield dan crest, untuk menonjolkan siluet Vespa.

Baca Juga: Lirik Lagu Saat Terakhir Versi Lesty Kejora, Jadi Trending YouTube

Rims modern warna putih dengan logo Vespa berwarna biru pun semakin memberikan tampilan baru dan berbeda yang menyeluruh pada karya penuh pesona ini.

Sean Wotherspoon mengatakan dalam pembuatan Vespa spesial ini, ia banyak melakukan eksperimen dengan beragam bahan.

Baca Juga: 10 Tsunami Besar Mematikan yang Pernah Terjadi di Dunia

Dalam pemasarannya, PT Piaggio Indonesia memasarkan motor spesial ini dengan harga Rp 85 juta.

Namun kabarnya, kini harga Vespa Primavera Sean Wotherspoon dipatok Rp 150 juta di pasaran.***(Aldiro Syahrian/Pikiran-Rakyat)

Editor: Muhammad Wirawan Kusuma

Sumber: Pikiran Rakyat

Tags

Terkini

Terpopuler