Sinopsis Terminator Salvation, Film Bergenre Sains Fiksi Tayang Malam Ini di Bioskop Trans TV

4 April 2021, 15:30 WIB
Sinopsis Terminator Salvation, Film Bergenre Sains Fiksi Tayang Malam Ini di Bioskop Trans TV /DOK. TRANS TV/

JURNALSUMSEL.COM – Christian Bale dan sederet aktor lainnya akan menemani akhir pekan dalam film berjudul Terminator Salvation yang akan tayang pada Minggu, 4 April 2021 pukul 21.30 WIB.

Film bergenre sains fiksi yang dirilis pada tahun 2009.

Film yang disutradarai oleh McG dan penulis John Brancato dan Michael Ferris ini berkisah tentang awal mula perang yang terjadi antara manusia dengan jaringan mesin Skynet di tahun 2018.

Sinopsis film Terminator Salvation

Baca Juga: Token Listrik Gratis PLN Periode April hingga Juni Kembali disalurkan, Simak Cara Klaim di Sini

Baca Juga: BLT UMKM Rp1,2 Juta Disalurkan kepada 12,8 Juta Pelaku Usaha, Cek Penerima Login di eform.bri.co.id/bpum

Bermula pada tahun 2003, ketika Dr. Serena Kogan dari Cyberdyne meyakinkan seorang terpidana mati, Marcus Wright, untuk menyumbangkan jasadnya guna kepentingan penelitian medis setelah ia dieksekusi.

Marcus terbangun setelah sistem Skynet di tubuhnya diaktifkan yang kemudian menganggap manusia sebagai ancaman bagi keberadaannya.

Oleh karena itu, Skynet memulai melancarkan serangan nuklir guna membasmi umat manusia dari bumi ini melalui ajang yang dinamai “Hari Penghakiman.”

Di tahun 2018, John Connor tengah memimpin serangan di pangkalan Skynet. Saat itu ia dihadapkan dengan rencana tahanan manusia yang tubuhnya akan dimasukkan ke dalam jaringan hidup terminator T-800.

Dalam serangan ini, John berhasil selamat dari ledakan yang menghancurkan pangkalan tersebut. Sementara itu, Marcus muncul dari balik reruntuhan memutuskan untuk memulai perjalanannya ke Los Angeles.

Baca Juga: Ini Sinopsis Serial Drama Rom-Com Terbaru Shin Min Ah dan Kim Seon Ho Beserta Jadwal Tayangnya!Baca Juga: CPNS 2021: Simak! 10 Formasi Jenjang SLTA Paling Sedikit Pendaftarnya di Tahun Ini!

John kembali ke markas perlawanan lalu menerima instruksi langsung dari Jenderal Hugh Ashdown. Jenderal Hugh Ashdown mengatakan bahwa tim perlawanan baru saja menemukan sinyal tersembunyi.

Sinyal tersembunyi itu berisi protokol kode yang mereka yakini dapat menjadi awal untuk menghentikan mesin Skynet.

Tak tinggal diam, Marcus membantu John untuk menghancurkan sistem mesin Skynet bersama dengan Kyle dan Star.

Bagaimana kelanjutan ceritanya saksikan hanya di Trans TV malam ini.***

Editor: Ramanda Rizki Sari

Sumber: IMDb

Tags

Terkini

Terpopuler