Sadar Bahaya Merokok, Cek, Berikut 5 Cara Gampang Berhenti Menjadi Pecandu. Dijamin Ampuh!

13 Maret 2021, 08:30 WIB
Ilustrasi rokok. /Pixabay/PublicDomainPictures

JURNALSUMSEL.COM- Aktifitas menjadi seorang pecandu rokok berat memang sulit dihentikan sekalipun telah mengetahui dampak atau efek sampingnya.

Bahkan sering kali gambar menyeramkan yang disematkan di kemasan rokok pun ternyata tak cukup seram untuk membuat pecandu rokok berhenti.

Karena berdasarkan penelitian, rokok memiliki sekitar 4000 zat kimia yang terkandung dalam asap rokok. Seperti, nikotin, tar, ammonia, bahkan formalin.

Sosialisasi tentang bahaya merokok pun sering didengung-dengungkan, namun nyatanya nihil bagi sebagian dan kebanyakan orang.

Secara garis besar, Jurnal Sumsel telah melansir dari laman Kementerian Kesehatan terkait lima hal yang membuat seseorang berhenti merokok. Berikut ulasannya!.

Baca Juga: Catat! Berikut, 7 Langkah Mudah Jika SIM PKB Calon Guru ASN PPPK 2021Mu Tidak Diketahui!

Baca Juga: Lupa Password dan Akun Guru Belajar dan Berbagi Seri Belajar Mandiri? Ini 3 Langkah Mudah Penjelasannya!

1. Tetapkan waktu

Kamu bisa memilih tanggal yang istimewa bagimu untuk merokok. Tapi ingat, jangan pilih tanggal yang terlalu jauh dari niatmu berhenti merokok. Sebab, kemungkinan untuk berubah pikiran akan lebih besar.

2. Minta bantuan dokter.

Merokok berkaitan dengan senyawa-senyawa kimia di otak dan tubuh Kita.

Dokter akan membantu Kamu mendapatkan metode dan obat-obatan yang tepat untuk mengatasi hal-hal yang akan dihadapi.

Selain itu, dokter juga dapat membantu mengevaluasi program yang Kamu jalani.

3. Beritahu orang-orang di sekitar Kamu

Beritahu khususnya pada orang-orang terdekat. Mintalah pengertian dan dukungan dari mereka.

Baca Juga: Menuju SKD CPNS 2021, Berikut 5 Provinsi ini Miliki Tingkat Skor Tertinggi Skala Nasional di Tahun 2019!

Baca Juga: Heboh Vidio Penemuan Gunung Emas di Kongo, Benarkah Salah Satu Tanda Kiamat Sudah Dekat?

Dukungan dari orang terdekatmu dapat membuat Kamu lebih fokus untuk memulai berhenti merokok.

4. Lakukan antisipasi

Percayalah, akan ada banyak hambatan yang Kamu hadapi. Masa-masa putus nikotin/with drawal effect  selalu jadi waktu yang terberat.

Biasanya ini terjadi pada 1,5-2 minggu setelah Kamu mulai berhenti merokok.

Kamu akan merasakan emosi menjadi labil, insomnia, nafsu makan meningkat, dan banyak hal menjengkelkan lainnya akan membuat perjuanganmu terasa berat.

Saat Kamu ‘jatuh’ dan kembali merokok, jangan langsung menyerah. Tapi langsung matikan dan alihkan pikiranmu.

Baca Juga: Sinopsis Film Desierto, Bercerita Tentang Perbatasan Antar Negara Tayang Malam Ini di Bioskop Trans TV

Baca Juga: Cara Lolos Seleksi CPNS 2021: Ketahui Passing Grade Setiap Jenis Soal TWK, TIU, dan TKP!

Minum air putih, makan buah, atau sekedar mengobrol akan membuat pikiranmu teralihkan.

5. Buang semua hal berbau rokok.

Tak hanya rokok, tapi juga pemantik dan asbak milikmu. Menyimpannya sebagai kenangan sama sekali bukan ide cemerlang.

Nah, sekarang pilihan ada di tanganmu, dan kali ini Kamu tak hanya sekedar mereka-reka langkah untuk berhenti merokok.

Tapi, Kamu sudah memiliki panduannya. Selanjutnya, bulatkan niatmu. Serta ingat, kunci kesuksesan berhenti merokok adalah niat. Selamat berjuang!.***

Editor: Mula Akmal

Sumber: Kemenkes

Tags

Terkini

Terpopuler